About Me

header ads

PKBM PERMATA LAKUKAN UJIAN PAKET C, UNTUK 14 ORANG PESERTA




TTS-INDIKATOR.MY.ID, Sebanyak empat belas orang peserta mengikuti ujian pendidikan Kesetaraan Paket C di PKBM Permata Senin (19-04-2021) di gedung sekolah dasar inpres tepas desa tupan kecamatan batuputih.

Ketua pengelola PKBM Permata, Erick Hello kepada media ini mengatakan “bahwa dirinya sangat bersyukur sebab dari awal berdirinya PKBM tersebut tidak memiliki anggaran, hingga ujian hari ini juga semua administrasi diurus oleh lembaga sendiri”,

“Namun dirinya tidak akan bersungut, karena untuk membantu masyarakat dirinya tidak membutuhkan upah, sebab semuanya akan membutuhkan waktu jika semua program tetap dijalankan. "ujar Erick

Masih menurut Erick “Mewakili teman-teman tutor saya berharap bahwa ujian yang dimulai hari ini bisa berjalan dengan baik hingga selesai pada hari Jumat mendatang sehingga tujuan dari program pendidikan kesetaraan paket C mulai bisa terwujud dengan baik bagi masyarakat yang membutuhkan” Pungkas Erick

Anderias Mateos salah seorang peserta saat dihubungi media ini merasa bersyukur dan berterima kasih karena hari ini dirinya bisa mengikuti ujian Paket C di PKBM Permata,

“Saya sangat bersyukur karena dengan adanya PKBM Permata di desa Tupan, niat kami masyarakat untuk memiliki ijazah yang setara sma/smk bisa terjawab meskipun kami lewat jalur pendidikan luar sekolah dan untuk saat ini kemudahan untuk belajar kami rasakan.” Ucap Anderias 

Sesuai informasi yang diperoleh, setelah Ujian paket C berakhir maka dinas teknis akan menentukan jadwal ujian kesetaraan untuk paket B dan paket A. (TIM)